Kalau ayah-ibu, adik, kakak, atau orang terdekat kamu memiliki riwayat asma dan membutuhkan penanganan khusus, terutama ketika serangan asma datang kamu akan pilih yang mana untuk pertolongan pertama, inhaler atau nebulizer? Di artikel ini kita akan membahas secara lengkap tentang alat bantu pada asma, simak sampai akhir ya!

 

Apa itu Inhaler dan Nebulizer?

Inhaler adalah alat yang digunakan untuk mengirimkan obat dalam bentuk semprotan atau aerosol. Obat yang dikandung dalam inhaler akan diubah menjadi partikel kecil yang dapat dihirup melalui mulut. Inhaler memiliki ukuran yang kecil dan praktis, sehingga dapat dibawa ke mana saja.

Nebulizer adalah alat yang digunakan untuk mengubah obat dalam bentuk cair menjadi kabut halus. Obat yang dikandung dalam nebulizer akan diubah menjadi kabut halus yang dapat dihirup melalui masker. Nebulizer memiliki ukuran yang lebih besar daripada inhaler, sehingga tidak dapat dibawa ke mana saja.

Kedua alat ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

 

Kelebihan, Kekurangan Inhaler dan Nebulizer

 

 

 

 

Inhaler memiliki kelebihan sebagai berikut:

  • Ukurannya kecil dan praktis, sehingga dapat dibawa ke mana saja
  • Penggunaannya mudah dan cepat
  • Tidak memerlukan sumber listrik

Namun, inhaler juga memiliki kekurangan sebagai berikut:

  • Teknik penggunaannya harus benar agar obat dapat masuk ke saluran pernapasan dengan efektif
  • Tidak cocok untuk semua orang, terutama lansia
  • Tidak tahan lama
  • Tidak boleh dipakai oleh beberapa orang

 

Nebulizer memiliki kelebihan sebagai berikut:

 

 

 

 

  • Penggunaannya mudah dan berulang
  • Dapat dipakai oleh semua orang, termasuk lansia
  • Tahan lama
  • Dapat dipakai oleh beberapa orang

Namun, nebulizer juga memiliki kekurangan sebagai berikut:

  • Ukurannya besar, sehingga tidak dapat dibawa ke mana saja
  • Wajib dibersihkan setelah dipakai

 

Cara Menggunakan Inhaler : 

  • Cuci Tangan: Pastikan tangan kamu bersih sebelum menggunakan inhaler.
  • Kocok Inhaler (Jika Perlu): Beberapa merk inhaler menyarankan untuk dikocok dulu sebelum pemakaian, kamu bisa baca-baca buku panduan dulu.
  • Pegang Inhaler dengan Benar: Pegang inhaler dengan satu tangan, dengan ibu jari di bagian bawah dan jari telunjuk di bagian atas, sehingga inhaler berada dalam posisi tegak. Dan pastikan corong inhaler masuk kedalam mulut penderita. 
  • Hirup Obat: Tarik napas perlahan melalui mulut  dan perlahan tekan tombol inhalernya setelah di hirup tahan nafas selama 10 detik lalu hembuskan.
  • Tutup Inhaler: Setelah melakukannya berulang kali, jangan lupa untuk menutup dan membersihkannya. 

 

Cara Menggunakan Nebulizer : 

  • Cuci Tangan: Pastikan tangan kamu bersih sebelum menggunakan nebulizer
  • Persiapkan Obat:  Isi nebulizer dengan obat-obatan ke dalam tempat yang ada di nebulizer dan pakai obat sesuai dengan petunjuk resep dokter.
  • Persiapkan Alat:  Jika obat sudah dimasukkan, jangan lupa untuk menghubungkan masker dengan alat dan nyalakan nebulizernya.
  • Kenakan Masker : Selanjutnya penderita bisa menggunakan masker nebulizer.
  • Hirup Obat:  Jika sudah, penderita bisa  menarik napas secara dalam-dalam dan perlahan agar obat bisa masuk secara efektif.
  1. Matikan dan bersihkan Nebulizer: Setelah nebulizer kosong, matikan nebulizer dan jangan lupa untuk membersihkan tabung obat dan masker yang dikenakan penderita. 

 

Kesimpulan

Oleh karena itu, pemilihan alat yang tepat untuk penderita asma tergantung pada beberapa faktor, seperti kondisi penderita, kebutuhan, dan ketersediaan alat.

Berikut adalah beberapa rekomendasi untuk pemilihan inhaler dan nebulizer:

  • Inhaler direkomendasikan untuk penderita asma yang:
    • Memiliki serangan asma yang sering
    • Memiliki gaya hidup yang aktif
    • Memiliki kondisi fisik yang memungkinkan untuk menggunakan inhaler 
  • Nebulizer direkomendasikan untuk penderita asma yang:
    • Memiliki serangan asma yang berat
    • Memiliki kondisi medis lain yang membuat penggunaan inhaler sulit
    • Memiliki anak-anak atau lansia yang membutuhkan bantuan dalam menggunakan inhaler

 

 

Itu dia jadi mana nih yang sesuai dengan kebutuhan kamu? Jangan lupa untuk konsultasikan dahulu ya ke dokter.  Kalau kebutuhan kamu pakai nebulizer kamu bisa ordern produknya di @MEDTOOLS.CARE 

 

Source : https://tirto.id/mengenal-perbedaan-nebulizer-dan-inhaler-untuk-penyakit-pernapasan-ek7i 

https://health.detik.com/ibu-dan-anak/d-1483821/jika-anak-asma-pilih-inhaler-atau-nebulizer 

https://www.gooddoctor.co.id/parenting/kesehatan-anak/mana-harus-dipilih-nebulizer-atau-inhaler-yuk-kenali-fungsinya-berikut-ini/ 

https://www.galerimedika.com/blog/Nebulizer-vs-Inhaler-Mana-yang-Lebih-Baik-Untuk-Penderita-Asma