Scrubs ini adalah seragam yang akan sering digunakan saat dirumah sakit! Pastinya sebagai garda terdepan yang bertugas untuk membantu masyarakat di bidang kesehatan, Bro Sis harus selalu melindungi diri sendiri agar tidak tertular oleh penyakit, apalagi di masa pandemi Bro Sis harus lebih ketat dalam menjaga kesehatan agar siap selalu membantu para masyarakat.
Dengan scrubs ini akan membantu untuk melindungi diri sendiri dan juga pentingnya menggunakan seragam medis tidak hanya sekedar untuk melindungi diri dari penyakit, seragam medis juga dibutuhkan untuk membantu mobilitas saat bertugas. Ada beberapa kriteria yang harus diperhatikan sebelum membeli scrubs!
3 Hal Yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Scrubs!
Kenyamanan
Pertama adalah Scrubs yang baik harus nyaman untuk dipakai bergerak apalagi dalam saat menghadapi situasi darurat, seperti berjongkok atau berlutut. Bahannya juga harus memiliki sirkulasi udara yang baik bahkan ketika dilapisi pakaian lain, seperti jas dokter. Seragam medis juga harus anti-debu dan anti-noda, serta anti-bulu untuk dokter hewan.
Mobilitas
Kedua ialah seragam kesehatan harus memiliki banyak kantong! Kanton celana dan kantong baju ini akan memudahkan mobilitas dirumah sakit, karena nantinya kita akan membawa banyak alat seperti stetoskop, penlight, pulpen.
Scrubs Mudah Dibersihkan
Dan terakhir, seragam Medis yang mudah dibersihkan apalagi dengan noda keringat ataupun bulu-bulu hewan yang menempel. dengan bahan yang mudah dibersihkan akan sangat membantu Bro Sis di tengah sempitnya waktu untuk mencuci pakaian, apalagi dengan bahan yang menyerap keringat akan mengurangi resiko bau badan yang akan mengganggu kinerja Bro Sis.
Itu dia beberapa kriteria yang harus Bro Sis pahami sebelum memiliki seragam medis, Bro Sis harus pastikan dulu ya seragam yang dimiliki sesuai dengan kriteria tersebut, agar tidak bingung mencarinya, Medi sudah sertakan produks crubs yang sesuai dengan kriteria
Untuk Bro Sis yang demennya nonton bisa cek lebih lengkap disini :
Penulis: Andika Chris Ardiansyah
Peninjau: dr. Stellon Salim (dr.LonLim)
#Duniakedokteran #prepareadoctor